TebarBerita.ID
      Artikel ini telah dilihat : 877 kali.
ADVERTORIAL DPRD SAMARINDA

Pengendalian Banjir, Jangan Lupakan Koneksi Drainase

Salah satu proyek koneksi drainase di Jalan Gunung Merbabu yang langsung mengarah ke Sungai Mahakam.

Tebarberita.id, Samarinda – Pemkot Samarinda sedang gencar melakukan pengendalian banjir. Bahkan Pemerintah Pusat dan Pemprov Kaltim ikut turun tangan. Namun, kalangan legislator mengingatkan agar jangan lupakan koneksi antar drainase.

Ketua Komisi III DPRD Samarinda, Angkasa Jaya menyebut, drainase yang terkoneksi dengan baik menurutnya perlu diterapkan. Sebab aliran air yang tidak lancar menuju pembuangan akhir jadi salah satu biang banjir. Maka pembuatan drainase harus terencana dengan baik.

“Jadi tidak bisa pembuatan drainase dikesampingkan begitu saja,” ucap Angkasa.

Ia mencontohkan, drainase di kawasan Jalan Panglima Batur dan Awang Long belum tersambung ke Sungai Mahakam. Begitu pula di kawasan Jalan P Hidatullah atau Jalan Mulawarman. Serta kawasan lain di pusat kota juga serupa.

“Jika tersambung tentu aliran air lancar. Banjir pun bisa dikurangi saya rasa,” tututnya.

Menjabat komisi yang membidangi urusan infrastruktur, ia memastikan proyek itu bakal dikerjakan. Selain ada proyek yang dilanjutkan, ada pula yang baru dikerjakan tahun ini atau tahun depan.

“Seperti di perempatan Mal Lembuswana itu lanjutan. Kalau yang baru dari Awang Long ke depan Kantor Pos,” bebernya.

Jadi selain mengurusi normalisasi Sungai Karang Mumus, pemkot juga diminta untuk perhatikan koneksi drainase ini. Ia berharap nantinya semua drainase memiliki jalur buang. Sehingga saat hujan turun genangan air tidak muncul lagi.

“Paling tidak jadi cepat turun dan debit air dapat dikendalikan,” tutup politikus PDIP ini. (adv/bct)

Related posts

Ketua DPRD Kutim Serukan Kekompakan Menjelang Pilkada 2024

admin

Komisi IV DPRD Samarinda Dorong Pemkot Tingkatkan Sarpras Pendidikan

admin

Guntur Puji Sukses Budidaya Semangka Menamang, Dorong Pengembangan Pertanian Kaltim

admin