TebarBerita.ID
      Artikel ini telah dilihat : 876 kali.
ADVERTORIAL KUTAI KARTANEGARA

Desa Sebulu Ulu Potensial untuk Pengembangan Pertanian

Zul Haidir

Tebarberita.id, Tenggarong – Desa Sebulu Ulu, Kecamatan Sebulu, Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) memiliki potensi untuk pengembangan pertanian. Kepala Desa Sebulu Ulu Zul Haidir, mengatakan Desa Sebulu Ulu memiliki lahan  50 hektar yang berpotensi menjadi kawasan untuk pengembangan pertanian.

“Potensi desa sebulu kalau dilihat dari lahan pertanian, itu banyak, kira-kira mencapai 50 hektaran,” kata Zul Haidir, Jumat (13/10/2023).

Dia juga mengatakan, kelompok tani yang berada di Desa Sebulu Ulu terbagi menjadi 5 kelompok. Untuk membantu pengembangan lahan pertanian, dari pemerintah desa memberikan bantuan traktor dan bibit.

“Biasanya itu diberikan pada akhir tahun, sekitaran bulan Desember,” ucapnya.

Zul melanjutkan, selain sektor pertanian, inovasi yang akan dikembangkan di Desa Sebulu Ulu untuk olahraga yakni pembangunan stadion mini dan lapangan bulu tangkis. Fasilitas tersebut nantinya dapat dimanfaatkan oleh masyarakat terutama pemuda-pemuda Desa Sebulu Ulu.

“Inovasi Desa Sebulu Ulu kedepannya akan fokus ke bidang olahraganya, yang nanti akan ada pembuatan lapangan sepak bola dan lapangan bulu tangkis,” pungkasnya. (Adv/Diskominfo Kukar)

Related posts

Kecamatan Samboja Fokuskan Pembangunan 2025 pada Infrastruktur Jalan dan Pendidikan

admin

Pegawai Sekretariat DPRD Kaltim Ikuti Rapat Persiapan Rakernas Forsedasi 2024

admin

Lurah Melayu Rencanakan Pemekaran Wilayah RT

admin