TebarBerita.ID
      Artikel ini telah dilihat : 684 kali.
ADVERTORIAL DPRD BALIKPAPAN

Larangan Karya Wisata untuk Keselamatan Siswa

Asep Ahmad Saputri

Tebarberita.id, Balikpapan – Anggota Komisi IV DPRD Balikpapan Asep Ahmad Sapturi mendukung diterbitkannya Surat Edaran (SE) dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Balikpapan terkait larangan pelajar menggelar study tour atau karya wisata. Asep mengemukakan, larangan adanya karya wisata di Balikpapan merupakan dampak dari kejadian musibah kecelakaan di daerah Pulau Jawa.

“Saya pribadi sangat menyambut baik SE ini, mengingat SE itu bagian dari antisipasi pemerintah menjaga warganya agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Sehingga di Balikpapan sendiri mengantisipasi kejadian tersebut dengan mengeluarkan SE yang berisikan larangan karya wisata,” kata Asep, Kamis (6/6/2024).

Menurut Asep, karya wisata di satu sisi memberikan manfaat bagi anak-anak didik agar mereka bisa berinteraksi dengan lingkungan sekitarnya. Meski demikian, terdapat peristiwa memilukan yang terjadi, sehingga lebih baik tidak menggelar karya wisata di luar daerah.

Asep berharap ada jalan tengah agar anak didik dapat melakukan pembelajaran di luar kelas.

“Sehingga mereka juga dapat menyerap ilmu dari alam,” imbuhnya.

Kepala Disdkbud Kota Balikpapan Irfan Taufiq mengungkapkan alasan terkait terbitkan Surat Edaran (SE) Nomor 420/3504/Disdikbud yang berisikan larangan untuk menggelar karya wisata atau yang dikenal dengan istilah study tour. Irfan menjelaskan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Balikpapan tidak bisa menjamin kendaraan yang digunakan itu laik di gunakan serta pengemudi memiliki kelengkapan untuk berkendara. SE itu sudah diterbitkan sejak 16 Mei tentang pelaksanaan pelepasan dan perpisahan peserta didik jenjang PAUD, SD, SMP se Kota Balikpapan tahun ajaran 2023/2024.

“Sebetulnya begini, kenapa SE itu kami keluarkan, karena kami tidak bisa menjamin sejauh mana kerjasama antara pihak sekolah dengan pihak lain yang mengatur perjalanan anak-anak. Sehingga kami larang anak-anak kita untuk melakukan karya wisata keluar kota,” tegas Irfan. (Adv)

Related posts

Dishub Kukar Fokus Tingkatkan Penerangan Jalan di Spontan-Mangkurawang

admin

Antusias Warga Pada Reses Simon Sulean

admin

Siti Rizki Amalia Ajak Warga Jaga NKRI

admin