Tebarberita.id, Samarinda – Anggota DPRD Kaltim, Muhammad Samsun, mengajak generasi milenial untuk memanfaatkan potensi besar yang ada di sektor pertanian. Menurutnya, pertanian dapat menjadi pilihan yang menarik bagi generasi muda yang ingin mengembangkan wirausaha modern di era saat ini.
“Milenial punya ide-ide kreatif yang bisa diaplikasikan di pertanian, seperti pertanian organik, pertanian hidroponik, atau bahkan agrowisata,” ungkap Samsun saat ditemui di Samarinda.
Potensi besar ini terlihat pada data BPS Kaltim tahun 2023 sektor pertanian dalam arti luas mampu memberikan kontribusi sebesar 8,02 persen, meningkat dibandingkan kontribusi pada tahun 2018 sebesar 7,95 persen. Subsektor tanaman perkebunan menjadi penyumbang terbesar pada sektor pertanian di Kaltim, disusul subsektor perikanan dan kehutanan.
Samsun menekankan bahwa pertanian bukan lagi sektor tradisional. Dengan perkembangan teknologi dan informasi, pertanian modern menawarkan peluang bisnis yang sangat luas. “Jangan hanya berproduksi, tapi juga harus pandai mempromosikan hasil pertanian kita. Era digital sekarang ini memudahkan kita untuk memasarkan produk secara online,” tambahnya.
Kalimantan Timur, dengan luas lahan yang masih banyak dan kondisi alam yang mendukung, memiliki potensi besar untuk mengembangkan sektor pertanian. “Pertanian tidak hanya bisa memberikan keuntungan secara ekonomi, tapi juga berkontribusi pada ketahanan pangan daerah,” tegas Samsun.
Samsun berharap generasi muda Kaltim dapat melihat peluang ini dan tidak ragu untuk terjun ke dunia pertanian. “Dengan dukungan pemerintah dan masyarakat, saya yakin pertanian di Kaltim akan semakin maju dan berkembang,” pungkasnya. (MF/ADV/DPRDKaltim)