TebarBerita.ID
      Artikel ini telah dilihat : 768 kali.
ADVERTORIAL DPRD KALIMANTAN TIMUR

Komisi III DPRD Kaltim Tinjau Rencana Pengalihan Jalan Provinsi oleh PT Berau Coal

Tebarberita.id, Tanjung Redeb – Komisi III DPRD Kalimantan Timur bersama Dinas ESDM dan Dinas PUPR melakukan kunjungan lapangan ke Kampung Gurimbang, Jalan Poros Sambaliung–Talisayan, Kabupaten Berau, Sabtu (2/8/2025). Agenda utama kunjungan ini adalah memantau langsung rencana pengalihan jalan provinsi oleh PT Berau Coal yang berkaitan dengan operasional pertambangan.

Rencana pengalihan jalan ini bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dan keamanan operasional tambang, dengan tetap mengutamakan keselamatan masyarakat dan kelestarian lingkungan. Berdasarkan hasil pemantauan, PT Berau Coal telah menempuh proses perizinan selama lebih dari dua tahun dan kini masih menunggu persetujuan akhir dari otoritas terkait.

Ketua Komisi III DPRD Kaltim, Abdulloh, menyatakan bahwa DPRD memberikan dukungan penuh terhadap rencana tersebut selama prosedur dan ketentuan perizinan dipenuhi. “Selama izin dan regulasi dipatuhi, kita dukung langkah ini karena bisa membawa manfaat baik bagi operasional perusahaan maupun pembangunan daerah,” ujarnya.

Kepala Dinas ESDM Kaltim, Bambang Arwanto, juga menyampaikan harapannya agar proses perizinan dapat segera dirampungkan guna menjaga iklim investasi yang kondusif. “Ini bagian dari komitmen kita untuk memberikan kepastian bagi investor, tanpa mengabaikan kepentingan masyarakat dan lingkungan,” katanya.

Kunjungan ini mencerminkan sinergi antara DPRD, pemerintah daerah, dan pelaku usaha dalam mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan dan responsif terhadap dinamika sektor energi dan infrastruktur di daerah. (ADV/DPRD KALTIM)

Related posts

Sarpras Pendidikan Belum Memadai, Joko Wiratno Minta Pemkot Maksimalkan Anggaran Pendidikan

admin

Desa Perangat Baru Kembangkan Kampung Kopi Luwak Khas Kukar untuk Dongkrak Perekonomian

admin

Semenisasi Jalan dan Air Bersih Jadi Keluhan Warga Palaran di Reses Anggota DPRD Samarinda Samri Shaputra 

admin