TebarBerita.ID
      Artikel ini telah dilihat : 649 kali.
ADVERTORIAL BAWASLU KALIMANTAN TIMUR

Bawaslu Kaltim Awasi Produksi Surat Suara untuk Pemilihan Serentak 2024

Wamustofa Hamzah saat mengawasi produksi surat suara.

Tebarberita.id, Semarang – Proses pengadaan logistik surat suara untuk Pemilihan Serentak 2024 di Kalimantan Timur kini memasuki tahap produksi, pengepakan, dan persiapan pengiriman. Pengawasan ketat dilakukan oleh Bawaslu Kaltim untuk memastikan kelancaran proses ini, termasuk pengawasan langsung yang dilakukan oleh Wamustofa Hamzah, Anggota Bawaslu Kaltim, di PT Temprina Media Grafika, Semarang, pada 17 Oktober 2024.

Surat suara merupakan komponen vital dalam pelaksanaan pemilu karena menjadi media utama bagi masyarakat untuk menyalurkan hak pilih mereka. Oleh karena itu, pengawasan langsung oleh Bawaslu menjadi krusial untuk memastikan proses pencetakan hingga distribusi surat suara sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Bawaslu memantau setiap tahapan, mulai dari pencetakan, pengecekan surat suara rusak, pemotongan, pengepakan, hingga penyimpanan di gudang sementara. Selain itu, pengawasan juga dilakukan terhadap proses pengiriman hingga surat suara tiba di gudang KPU di kabupaten/kota. Semua tahap ini harus berjalan sesuai prinsip efisiensi dan ketepatan dalam jumlah, jenis, waktu, kualitas, dan sasaran.

Pengawasan logistik oleh Bawaslu bertujuan untuk meminimalkan risiko pelanggaran serta memastikan distribusi logistik pemilu dapat berjalan lancar dan tepat waktu sesuai dengan kebutuhan pemilihan serentak. (ADV/BAWASLU KALTIM)

Related posts

Ketua DPRD Balikpapan Santuni Anak Yatim

admin

DPRD Balikpapan Gelar Rapat Paripurna Ke-6

admin

Andi Satya dan Sekretaris DPRD Kaltim Hadiri Upacara HKN ke-60

admin